Rabu, 11 Februari 2015

Gus Amin Guse Wong Bontang Kalimantan Timur


PARA PEMBINA (MSB) MAJELIS SHOLAWAT BONTANG KALIMANTAN TIMUR

PARA PEMBINA (MSB) MAJELIS SHOLAWAT BONTANG KALIMANTAN TIMUR
 
KH. Ir.Kamilan MSi ( Kepala Dinas Kelautan Kota Bontang)
                                                  KH.Ir.Slamet Raharjo (Ketua NU Bontang)
                     KH. Abdullatief Dahlan ( Pengasuh Ponpes Roudlatul Ulum ) Bontang
                                     Habib Ahmad Al-Habsyi (ketua Robitoh Alawiyyah ) Bontang
                                         KH.Imam Hambali (Ketua MUI) Kota Bontang
                                           KH. Dawam Mualllim (Ketua LDNU Bontang)
KH. Mulkan Azdima (Ketua Asosiasi Madin wilayah Kalimantan Timur)

Selasa, 10 Februari 2015

SHOLAWAT DENGAN SEJUTA MANFAAT

FADHILAH SHOLAWAT KEPADA NABI MUHAMMAD SAW


Fadilah (keutamaan) bershalawat atas nabi sebagaimana dinyatakan dalam Al-Quran bahwa Allah Swt. dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat atas Nabi Muhammad Saw., seperti terlihat dalam firman-Nya: "Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bersha-lawat untuk Nabi... ." (QS.33:56).
Penggalan ayat ini menunjukkan bahwa Allah Swt. melimpahkan rahmat bagi Nabi Muhammad Saw. dan para malaikat memintakan ampunan bagi Nabi Muhammad Saw. Karena itu, pada lanjutan ayat tersebut, Allah Swt. menyuruh orang-orang mukmin supaya bershalawat dan memberi shalawat kepada Nabi Muhammad Saw.: "...Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya."
Untuk mengetahui keutamaan apakah yang diperoleh orang-orang yang bershalawat, baiklah kita perhatikan maksud-maksud hadis yang di bawah lni.
Bersabda Nabi Saw.

Artinya: "Barangsiapa bershalawat untukku sekali, niscaya Allah bershalawat untuknya sepuluh kali." (HR. Muslim dari Abû Hurairah).

Artinya: "Bahwasanya bagi Allah Tuhan semesta alam ada beberapa malaikat yang diperintah berjalan di muka bumi untuk memperhatikan keadaan hamba-Nya. Mereka me-nyampaikan kepadaku (sabda Nabi) akan segala salam yang diucapkan oleh ummatku." (HR. Ahmad. Al-Nasâ'i dan Al-Darimî).

Artinya: "Barangsiapa bershalawat untukku dipagi hari sepuluh kali dan di petang hari sepuluh kali, mendapatlah ia syafa'atku pada hari qiamat." (HR. Al-Thabrânî)

Artinya: "Manusia yang paling utama terhadap diriku pada hari qiamat, ialah manusia yang paling banyak bershalawat untukku." (HR. Al-Turmudzî).
Artinya: "Jibril telah datang kepadaku dan berkata: 'Tidakkah engkau ridha (merasa puas) wahai Muhammad, bahwasanya tak seorang pun dari umatmu bershalawat untukmu satu kali, kecuali aku akan bershalawat untuknya sebanyak sepuluh kali? Dan tak seorang pun dari umatmu mengucapkan salam kepadamu, kecuali aku akan meng-ucapkan salam kepadanya sebanyak sepuluh kali?! (HR. Al-Nasâ'i dan Ibn Hibban, dari Abû Thalhah).
Sabda Rasulullah Saw. yang Artinya: "Barangsiapa -ketika mendengar azan dan iqamat mengucapkan: "Allâhumma Rabba Hâdzih al-Da'wât al-Tâmmah, wa al-Shalât al-Qâ'imati, shalli 'alâ muhammadin 'abdika wa Rasûlika, wa A'tihi al-Washîlata wa al-Fadhîlata, wa al-Darâjata al-Râfi'ata, wa al-Syafâ'ata yawm al-Qiyâmati (Artinya: "Ya Allah, ya Tuhannya seruan yang sempurna ini, serta shalat yang segera didirikan ini, limpahkanlah shalawat untuk Muhammad, hamba dan rasul-Mu. Dan berilah ia wasilah dan fadilah serta derajat yang amat tinggi dan (izin untuk) bersyafaat pada hari Kiamat)..., maka (bagi siapa yang mengucapkan doa tersebut) niscaya akan beroleh syafaatku kelak."

Al-Ghazali didalam kitabnya Ihyâ 'Ulûm al-Dîn menceritakan seorang dari mereka (seorang dari kalangan ulama, sufi, ahli ibadah dsb.) pernah berkata: "Sementara aku menulis (catatan tentang) beberapa hadis, aku selalu mengiringinya dengan menuliskan shalawat untuk Nabi Saw., tanpa melengkapinya dengan salam untuk beliau. Malamnya aku berjumpa dengan beliau dalam mimpi, dan beliau berkata kepadaku: 'Tidakkah sebaiknya engkau melengkapi shalawatmu untukku dalam bukumu itu?' Maka sejak itu, tak pernah aku mengucapkan shalawat kecuali melengkapinya dengan ucapan salam untuk beliau."

Diriwayatkan dari Abû Al-Hasan, katanya: "Aku pernah berjumpa dengan Nabi Saw. dalam mimpi, lalu kukatakan kepada beliau: 'Ya Rasulullah, apa kiranya ganjaran bagi Al-Syâfi'i, ketika ia bershalawat untukmu dalam kitabnya: Al-Risâlah dengan ungkapan: 'Semoga Allah bershalawat atas Muhammad setiap kali ia disebut oleh para penyebut, dan setiap kali sebutan tentangnya dilalaikan oleh para pelalai?' Maka Nabi Saw. menjawab: 'Karena ucapannya itu, ia dibebaskan dari keharusan menghadapi perhitungan (hisab pada hari Kiamat).'"
Dalam kitab yang sama (Ihya) Imam Al-Ghazali mengatakan bahwa sesungguhnya berlipatganda-nya pahala shalawat atas Nabi Saw. adalah karena shalawat itu bukan hanya mengandung satu kebaikan saja, melainkan mengandung banyak kebaikan, sebab di dalamnya ter-cakup :
  1. Pembaharuan iman kepada Allah.
  2. Pembaharuan iman kepada Rasul.
  3. Pengagungan terhadap Rasul.
  4. Dengan inayah Allah, memohon kemuliaan baginya.
  5. Pembaharuan iman kepada Hari Akhir dan berbagai kemuliaan.
  6. Dzikrullah.
  7. Menyebut orang-orang yang shalih.
  8. Menampakkan kasih sayang kepada mereka.
  9. Bersungguh-sungguh dan tadharru' dalam berdoa.
  10. Pengakuan bahwa seluruh urusan itu berada dalam kekuasaan Allah
Masih banyak keutamaan-keutamaan bagi orang-orang yang melakukan atau membaca shalawat atas Nabi. Namun penyusun hanya menukil beberapa hadis dan qawl (perkataan) ulama.
Adapun faedah atau manfaat bershalawat atas Nabi Muhammad Saw. sebagaimana dijelaskan hadis-hadis di atas terdapat sembilan belas perkara, yakni:
  1. Memperoleh curahan rahmat dan kebajikan dari pada Allah Swt.;
  2. Menghasilkan kebaikan, meninggikan derajat dan menghapuskan kejahatan;
  3. Memperoleh pengakuan kesempurnaan iman, apabila kita membacanya 100 Kali;
  4. Menjauhkan kerugian, penyesalan dan digolongkan ke dalam golongan orang-orang yang shalih;
  5. Mendekatkan diri kepada Allah;
  6. Memperoleh pahala seperti pahala memerdekakan budak;
  7. Menghasilkan syafa'at;
  8. Memperoleh penyertaan dari Malaikat rahmah;
  9. Memperoleh hubungan yang rapat dengan Nabi; Seseorang yang bershashalawat dan bersalam kepada Nabi, shalawat dan salamnya itu disampaikan kepada Nabi;
  10. Membuka kesempatan berbicara dengan Nabi Saw.;
  11. Menghilangkan kesusahan, kegundahan dan meluaskan rezeki;
  12. Melapangkan dada. Apabila seseorang membaca shalawat 100 kali, maka Allah akan melapangkan dadanya dan memberikan penerangan yang sinar seminarnya ke dalam hatinya;
  13. Menghapuskan dosa. Apabila seseorang membaca dengan tetap tiga kali setiap hari, maka Allah akan menghapuskan dosanya;
  14. Menggantikan shadaqah bagi orang yang tidak sanggup bershadaqah;
  15. Melipatgandakan pahala yang diperoleh. Apabila seseorang bershalawat di hari Jumat, maka Tuhan akan memberikan kepadanya pahala yang berlipat ganda;
  16. Mendekatkan kedudukan kepada Rasulullah di hari qiamat. Menyebabkan doa bisa diterima oleh Allah.
  17. Menyebabkan doa bisa diterima oleh Allah;
  18. Melepaskan diri dari kebingungan di hari qiamat. Apabila seseorang meninggalkan shalawat kepada Nabi, maka ia akan menghadapi kebingungan dan kekacauan di hari mahsyar;
Memenuhi satu hak Nabi, atau menunaikan suatu tugas ibadat yang diwajibkan atas kita Apabila sese-orang tidak bershalawat, berartilah ia enggan memenuhi suatu haq Nabi yang wajib ia penuhi;

يا أهل بيت النبي يا أهل الصفا والمناجاه



يا أهل بيت النبي يا أهل الصفا والمناجاه
 
Wahai Ahlubait Nabi Muhammad , yg Bersih hati nya serta sering bermunajat
بخت من حبكم يظفر بما قد تمناه
Bruntung lah org yg mencintai kalian , akan mndapatkan apa yg iya Cita2 ..
في رضا الرب يمشي في صباحه وممساه
Dibawah naungan ridhu Tuhan iya berjalan siang malam
بيحصل مقاصده وما كان يرجاه
Akan mndpatkan sgala hajat dn ap yg iya harapkan
كل من حبكم يهناه يهناه يهناه
Tiap org yg mencintai kalian akan sungguh bruntung sangat bruntung
بالشفاعة من المختار في يوم لقياه
Bruntung mndapatkan Syafaat dri nabi muhammad saw pd hari bertemu dgn beliau nanti
يورد الحوض بيسقي بالكأس من ماه
Beliau duduk disamping Air kaustar untuk mmbrikan minum kpd para pencinta beliau
حوض صافي مصفى دائم الوقت مأ أحلاه
Air kausar bgitu murni tawar dn cernih tiada berubah selamanya , betapa manis ny dn lezat nya
حوض طه حبيب القلب والله ما إنساه
Air kausar punya beliau Saw kekasih Hati , demi allah tidak akan aku lupakan kekasih hati ku Saw ...
سيد الرسل مقبول الدعاة عند مولاه
Pemimpin segala Rasul pasti maqbul doa nya di sisi Tuhan nya ...

( كل الأنبياء يقولون نفسي نفسي ونبينا محمد يقول أنا لها أنا لها )
Semua nabi di hari kiamat berkata : aq ingin mnylamtkan diri ku , hanya diriku , sedangkan nabi muhammad berkata : aq yg akan berikan syafaat kpd ummat ku

مأ خلق ربنا ذا الكون لولاه لولاه
Tidak akan allah cipta alam semsta ini kalau bukan karena beliau ...
رض حد في المدينة يعتكف في مصلاه
Beruntung lah org yg I'tikaf diam di tempat masjid nabawi ...
وألف صلوا على من حبه الله و سماه
Baca lah oleh mu beribu2 sholawat atas beliau yg dcintai allah dn diberi nama...
خاتم الرسل من علمه علمه و اسماه
Penutup pangkat kerasulan dn kenabian, dn juga di beri oleh allah ilmu nya dn segala Asmaa' nya kepda beliau saw...
Dakwah Lewat seni Budaya versi MSB Majelis Sholawat Bontang

Oleh : Zainuddin Nur Ihsan ( Pengamat Perkembangan Seni Budaya. JKRT )

MSB adalah singkatan dari Majelis Sholawat Bontang. Organisasi Sosial keagamaan Non politik yg di nahkodai oleh kiai Muda berbakat ini rupanya menjadi daya tarik tersendiri bagi warga Masyarakat kaltim dan warga kota Bontang pada khususnya. Karena model dakwah yg dilakukan oleh Gus Amin dan kawan kawan berbeda dengan majelis-majelis Sholawat pada umumnya di indonesia. Meski bermunculan model model majelis Sholawat di daerah daerah rupanya tidak membuat MSB surut akan fanatis jamaahnya. Hal ini terbukti dan bukan menjadi isapan jempol semata,berbagai event telah dilalui MSB dengan sukses dan tidak kurang dari 2000 jamaah yg hadir pada setiap event nya. Jumlah itu merupakan jumlah yg sangat besar mengingat jumlah penduduk di kota taman yg hanya mencapai 167000 jiwa. MSB kian hari kian menjadi idola bagi warganya selama MSB mampu menjaga kemurnian dan selalu berinovasi dalam dakwah lewat seni budaya. 
Hal hal yg tidak kita dapati di daerah daerah lain akan majelis Sholawat dan hanya didapat di MSB adalah karena MSB lebih mengangkat seni rebana Lokal sehingga seni rebana daerah akan terangkat dan sampai saat ini ada sekitar 32 grup rebana yg tergabung dalam grup tetap MSB tutur Syairozi ( ketua 1 MSB bid.pembinaan grup dan Korwil). 32 grup tersebut selalu hadir dan berkumpul pada event besar bulanan setiap malam minggu akhir Bulan. Jumlah yg tidak sedikit bukan ?
Dan memang betul saat penulis menyaksikan sendiri ternyata tidak kurang dari 300 personil rebana yg ditata sedemikian rupa sehingga menjadi tampilan yg Apik dan menarik setiap pengunjung. Dari 300 personil terbagi menjadi 4 bagian aliran ketukan rebana ciri khas daerah masing masing, diantaranya Ishari yg merupakan jenis seni rebana tertua di nusantara,Banjari ketukan khas Banjar,Demakan ketukan khas demak jawa tengah,dan sulawesian ketukan khas Aku daerah sulawesi. Unik bukan ? Hanya ada di MSB bontang Bineka Tunggal Ika lebih tepatnya sebutan yg tepat Untuk MSB. Dan memang betul seperti dituturkan oleh walikota Bontang Ir.H.Adi darma MSI dalam sambutannya atas Nama pemerintah Kota Bontang sekaligus pembina MSB menuturkan bahwa bontang adalah miniatur Indonesia ,karena semua suku yg ada di Indonesia terdapat dan berkumpul dibontang. 
Free land for relationship Jkrt 







Minggu, 08 Februari 2015

BONTANG BERSHOLAWAT DALAM RANGKA HARLAH NAHDLATUL ULAMA' ( NU ) KE 89 KOTA BONTANG- KALIMANTAN TIMUR
DAMAI NEGERIKU LESTARI BONTANGKU JAYALAH NU KU MENJAGA NU MENJAGA INDONESIADI LAPANGAN PARIKESIT KOTA BONTANG
BERSAMA MAJELIS SHOLAWAT BONTANG (MSB)
Jum'at 06 Februari 2015








Kenapa Musti Lari hanya Karena Hujan,Rosul saw tak mundur sedikitpun meski batu kerap menghampiri tubuhnya yg mulia.

Pesan apa yang gus Amin tanamkan kepada para punggawa-pungawa dan jamaah MSB selama ini,sehingga acara kemaren malam ribuan mata menyaksikan tak sedikitpun bergeming ingin lari dan berteduh dari siraman air hujan yg deras ditengah tengah acara?
berikut jawaban dan pesan singkat beliau.

Wahai sahabat2ku di Bontang Kalimantan Timur tadi Malam Allah Swt menyaksikan,kanjeng Nabi Muhammad pun bangga tersenyum melihat sahabat sahabatku semua, kalian tetap berdiri kokoh seperti mercusuar penerang yg akan terus menerangi Kota taman. Kalian tetap khusuk bahkan tambah semangat meskipun hujan telah menghujami tubuhmu,semoga Air hujan yg membasahi tubuh sahabatku tadi malam menjadi obat bagi tubuh kita,kalian Kompak,Kalian Semngat,Kalian Adalah pecinta dan Pengagum sekaligus Kebanggaan Kanjeng Nabi Muhammad Saw. Tanpa Mantel,Tanpa Payung,dan tanpa Alas Kaki kalian datang demi membuktikan cinta kalian,Air hujan yg membasahi tubuh kita tadi malam dan malam2 berikutnya akan menjadi perisai bagi Kita dari jilatan api Neraka,Allah sengaja menurunkan hujan karena tiap tetesnya di kawal oleh satu malaikat yg sengaja dikirim oleh Allah swt untuk tubuh kita. Jangan mundur sahabat~sahabat seperjuangan ku,tetap semngat menggemakan Sholawat Nabi dan Membumikan Alquran di Tanah Borneo.
Sebuah persembahan Anak Negeri untuk bumi pertiwi,Damai Negeriku Lestari Bontangku Jayalah NU ku.
اللهم صل على سيدنا محمد.......

Berikut hasil wawancara singkat kami dengan ketua Umum ( MSB ) Majelis Sholawat Bontang Ustaz Khoirul Amin SQ S.Pdi atau akrab dipanggil Gus Amin